Monday, December 24, 2012

Al Hikam - 06. Dari Dosa hingga Karunia Sang Penguasa

Al Hikam - 06. Dari Dosa hingga Karunia Sang Penguasa

"Di antara tanda matinya hati adalah tidak adanya perasaan sedih atas kesempatan beramal yang engkau lewatkan dan tidak adanya penyesalan atas pelanggaran yang engkau lakukan."

 "Janganlah suatu dosa yang terlihat begitu besar baginu, merintangimu dari berprasangka baik kepada Allah. Sesungguhnya siapa yang mengenal Tuhannya, akan menganggap dosanya tak seberapa dibanding kemurahan-Nya."

"Tiada dosa kecil bila dihadapkan pada keadilan-Nya, dan tiada dosa besar bila dihadapkan pada karunia-Nya."

 "Tiada amal yang lebih bisa diharapkan untuk diterima ketimbang amal yang tidak engkau sadari dan engkau pandang tak berarti."

 "Allah memberimu inspirasi agar kepada-Nya engkau mendekati."

 "Tuhan memberimu ilham untuk menyelamatkanmu dari cengkeraman bayang-bayang ciptaan dan membebaskanmu dari diperbudak benda-benda ciptaan."

 "Tuhan memberimu ilham untuk melepaskanmu dari 'penjara' wujudmu ke 'cakrawala' penyaksianmu."

 "Cahaya adalah kendaraan hati dan relung batin."

"Cahaya adalah tentara kalbu sebagaimana kegelapan adalah tentara nafsu. Ketika Allah hendak menolong hamba-Nya, Dia membantunya dengan tentara cahaya dan memutus bantuan kegelapan dan kepalsuan."

 "Tugas cahaya adalah menyingkap tabir, tugas mata batin menetapkan hukum, sedangkan tugas hati menghadapi atau membelakangi."

"Janganlah ketaatanmu membuatmu gembira lantaran engkau mampu melaksanakannya, tetapi bergembiralah lantaran ketaatan itu merupakan karunia Allah kepadamu. "Katakanlah, dengan karunia Allah dan rahmat-Nya, hendaklah dengan itu mereka bergembira. Itu lebih baik dari pada apa yang mereka kumpulkan." Q.S. 10:58"

 "Allah menghindarkan orang-orang yang menuju-Nya dan juga orang-orang yang sampai kepada-Nya dari melihat amal mereka dan menyaksikan keadaan mereka. Yang demikian, bagi orang-orang yang tengah menuju kepada-Nya, adalah karena mereka belum benar-benar ikhlas dalam amal mereka. Dan bagi orang-orang yang telah sampai kepada-Nya, adalah karena mereka sibuk menyaksikan-Nya."

Artikel Terkait

No comments:

 
;